Pellegrini: Pemain City Tak Lakukan Apa yang Saya Minta

Pellegrini: Pemain City Tak Lakukan Apa yang Saya Minta
Manuel Pellegrini (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini menyesalkan sikap yang ditunjukkan oleh pemain Manchester City, di awal pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Barcelona dini hari tadi.

Namun manajer asal Chile tersebut mengaku puas dengan hasil yang diraih timnya, meski mereka harus mengakui keunggulan raksasa Catalan 1-2 di Etihad.

"Saya merasa sedikit kecewa, karena penampilan kami di babak pertama begitu buruk. Kami seperti menghadiahkan gol pertama pada Barca. Para pemain tidak melakukan apa yang saya minta di 45 menit pertama," jelas Pellegrini pada AS.

"Saya sudah meminta mereka untuk terus menekan Barca dan memaksa mereka bertahan. Di babak kedua, kami tampil lebih baik dan punya beberapa peluang. Kami bermain di 10-15 menit terakhir dengan 10 orang, dan melawan Barcelona, itu merupakan kerugian besar," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.