Pellegrini: Kuasai Bola, Messi Bakal Jadi Pembeda

Pellegrini: Kuasai Bola, Messi Bakal Jadi Pembeda
Manuel Pellegrini (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini memberikan pujian pada Lionel Messi, yang dianggapnya menjadi faktor pembeda, kala Manchester City tunduk 0-1 oleh Barcelona di leg kedua babak 16 besar Liga Champions dini hari tadi.

Menurut bos asal Chile, kehadiran pemain asal Argentina itu bakal memberikan keuntungan yang besar bagi semua tim yang ia bela, bukan hanya dari sisi skill namun juga ruang kosong yang bisa ia ciptakan.

"Ketika Messi menguasai bola, ia mampu membuat perbedaan secara total. Tidak hanya dengan skill-nya dan kemampuan untuk mencapai area penalti dengan mudah, namun juga berkat semua ruang kosong yang mampu ia ciptakan," tutur Pellegrini pada reporter.

Barcelona akan menjamu Real Madrid di laga lanjutan La Liga akhir pekan ini.[initial]

 (wel/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.