Pellegrini Ingin Bawa Pepe ke Manchester City

Pellegrini Ingin Bawa Pepe ke Manchester City
Pellegrini ingin bawa Pepe ke City. (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini memang belum resmi diumumkan menjadi manajer Manchester City. Ia juga belum secara terbuka menyatakan mintanya untuk pindah ke Etihad Stadium musim depan.

Meski demikian, laporan media di seluruh Eropa meyakini bahwa Pellegrini adalah satu-satunya kandidat yang akan mengisi kursi yang ditinggalkan Roberto Mancini. Ia bahkan sempat disebut sudah menandatangani kontrak bersama City saat ini.

Menurut Marca, Pellegrini bahkan sudah membuat daftar belanja jika melatih City nantinya. Pemain pertama yang ingin dibelinya adalah bek Real Madrid Pepe.

Pellegrini sempat bersama Pepe selama satu musim, dan hubungan keduanya masih terjalin dengan baik. Madrid sendiri juga tak keberatan melepas Pepe asal ada klub yang bersedia membayar 25 juta euro.

Tetapi Nasib pepe nampaknya akan berada di tangan pelatih Madrid selanjutnya. Jika pengganti Jose Mourinho memberi izin, maka Pepe boleh pergi. Jika tidak, maka peminat Pepe harus membayar lebih mahal untuk mendapatkannya. (mrc/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.