Pellegrini: City Tak Menderita Karena Kompany

Pellegrini: City Tak Menderita Karena Kompany
Vincent Kompany (c) AFP
- Bos Manchester City, Manuel Pellegrini, membantah klaim yang mengatakan timnya kesulitan ketika mereka tak bisa memainkan Vincent Kompany.


Kapten tim itu tak bisa tampil jelang laga Liga Champions melawan Monchengladbach pekan ini karena mengalami cedera betis.


Di tujuh laga terakhir di Premier League, nama Kompany tak pernah muncul di daftar tim City. Klub tercatat menang tiga kali, kalah empat kali, dan kemasukan 15 gol selama periode tersebut.


Namun Pellegrini mengatakan pada reporter: "Musim lalu kami memainkan enam laga terakhir tanpa Kompany.


"Kami menang enam kali dan mencatat empat clean sheet. Hal ini tergantung pada performa pemain secara individu, tergantung pada banyak faktor lain. Di dua tahun terakhir, kami sering bermain tanpa pemain kunci di dalam tim."


City kini duduk di peringkat tiga klasemen liga, terpaut tiga poin dari Leicester City. [initial]


 (sm/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.