Pellegrini Buat City Layaknya Proton

Pellegrini Buat City Layaknya Proton
Pellegrini punya tugas berat untuk naikkan performa tim. (c) AFP
Bola.net - Proton, mobil kebanggaan masyarakat Malaysia, disebut oleh acara TV Inggris Top Gear sebagai kendaraan terburuk di dunia. Kira-kira seperti itulah penampilan Manchester City bersama Manuel Pellegrini di Liga Champions semalam.

Tim yang berjuluk the Citizens tersebut bermain tanpa gairah, inisiatif, lamban, serta tak memiliki kecepatan. Akibatnya, mereka musti rela ditekuk oleh Bayern Munich 3-1. Ini tentu berbeda jauh dengan hasil dua tahun lalu.

Kala masih diasuh oleh Roberto Mancini, City bisa memang 2-0 melalui gol David Silva dan Yaya Toure. Kala itu sang allenatore menyebut sebuah quote atau ucapan yang amat dikenang hingga saat ini.

"Jika anda mengendarai Ferrari, anda bisa menang. Jika anda mengeendarai Fiat Cinquento, mungkin tidak."

Lantas apakah City semalam tampil layaknya Ferarri? Tentu tidak. Mereka bagaikan Proton, mobil kota yang tidak mampu menyaingi kecepatan Mercedes S-Class, mobil hasil produksi kota Munchen.

Tentu hal ini patut menjadi bahan pertimbangan tersendiri bagi Pellegrini. Dengan materi yang ia miliki, sudah sepantasnya City tampil dengan lebih baik. Mumpung musim kompetisi masih panjang, ia banyak memiliki waktu untuk berbenah. [initial]

 (bola/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.