Pelatih Bayern: Barcelona Bukan Cuma Messi

Pelatih Bayern: Barcelona Bukan Cuma Messi
Lionel Messi merayakan golnya di laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona vs Napoli di Camp Nou, Minggu (09/08/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Bayen Munchen akan menantang Barcelona di babak perempat final Liga Champions. Pelatih Bayern Hansi Flick mengaku tidak akan hanya mewaspadai Lionel Messi saja.

Bayern berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor 4-1 pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Pertandingan ini digelar di Allianz Arena, Minggu, (9/8/20) dinihari WIB.

Hasil tersebut memastikan Bayern lolos ke perempat final Liga Champions. Die Roten masuk ke babak delapan besar dengan agregat skor 7-1.

Pada babak perempat final, Bayern akan menghadapi Barcelona. Raksasa Spanyol itu menjadi lawan Bayern setelah menyingkirkan Napoli dengan agregat skor 4-2.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Hadapi Barcelona

Flick mengaku tidak gentar menghadapi Barcelona. Ia akan mempersiapkan timnya dengan baik melawan raksasa Spanyol tersebut.

"Kami akan mempersiapkan diri untuk Barcelona seperti lawan lainnya," kata Flick kepada Sky.

"Kami ingin menunjukkan kekuatan kami lagi, menjadi 100% fokus dan membawa kualitas kami ke dalam pertandingan."

2 dari 2 halaman

Bukan Cuma Messi

Messi merupakan pemain penting di kubu Barcelona. Kendati demikian, Flick mengatakan Messi bukan satu-satunya pemain Barcelona yang patut diawasi pada laga tersebut.

"Kami tidak fokus pada Messi, kami harus waspada terhadap setiap pemain,” tandasnya.

Sumber: UEFA

Ingin tau dengan jadwal dan highlights pertandingan Liga Champions? Klik di sini