
Bola.net - Manchester City lolos ke babak semifinal Liga Champions musim 2020/2021. Sukses ini membuat sang manajer, Josep Guardiola, memecahkan 'kutukan' babak perempat final tiga musim terakhir.
Man City lolos usai menyisihkan Borussia Dortmund pada babak perempat final. Man City menang dengan skor 2-1 pada leg kedua, Kamis (15/4/2021) dini hari WIB di Signal Induna Park.
Hasil tersebut membuat Man City menang dengan agregat 4-2 atas Dortmund. The Citizen juga menang dengan skor 2-1 pada leg pertama yang digelar di Stadion Etihad.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Akhirnya, Pep!
Guardiola mulai bertugas sebagai manajer Man City pada musim 2016/2017. Misi utama Guardiola adalah membawa Man City berjaya di Liga Champions, seperti yang dilakukan bersama Barcelona.
Namun, kegagalan demi kegagalan dialami Guardiola bersama Man City.
Pada musim pertama bersama Pep Guardiola, Man City kandas di babak 16 Besar. Mereka kalah dari AS Monaco. Pada musim kedua, Man City kalah dari Liverpool pada babak perempat final.
Setelah itu, dua musim beruntun langkah Guardiola dan Man City kandas di perempat final.
Tiga musim beruntun merasakan 'kutukan' perempat final, Guardiola akhirnya memecahkan catatan minor itu. Pada tahun kelimanya sebagai manajer Man City, dia sukses melaju ke babak semifinal.
2017: Lost to Monaco in R16
— ESPN FC (@ESPNFC) April 14, 2021
2018: Lost to Liverpool in quarters
2019: Lost to Tottenham in quarters
2020: Lost to Lyon in quarters
2021: Through to semifinals
PEP GETS CITY INTO THE UCL SEMIS FOR THE FIRST TIME 👏 pic.twitter.com/GpW35Gn99k
Belum Samai Rekor Jose Mourinho
Guardiola kini telah menjejak babak semifinal Liga Champions dengan tiga tim berbeda. Sebelum membawa Man City ke babak semifinal, Guardiola telah meraih sukses serupa bersama Bayern Munchen dan Barcelona.
Guardiola pun menyamai catatan Carlo Ancelotti dan Louis van Gaal yang pernah mencapai babak semifinal Liga Champions dengan tiga tim berbeda.
Namun, Guardiola masih berada di bawah level Jose Mourinho. Sang manajer asal Portugal itu pernah menjejakkan kakinya di babak semifinal dengan empat tim berbeda yakni Porto, Chelsea, Inter Milan, dan Real Madrid.
Sumber: ESPN
Baca Ini Juga:
- 5 Pelajaran Laga Liverpool vs Real Madrid: Buang-buang Peluang, Bye-bye Liga Champions!
- Selamat Datang Kembali Real Madrid, Sang Raja Liga Champions!
- Rasa Sakit Emre Can: Gol Dicuri pada Leg Pertama dan Hukuman Penalti
- Pengorbanan Fede Valverde Diungkap Kekasihnya: Kaki Bengkak Jelang Lawan Liverpool
- Oknum Fans Liverpool Lempari Bus Real Madrid, Netizen: Azab Suporter Bar-Bar jadi Susah Menang
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 14 April 2021 22:05
-
Liga Inggris 14 April 2021 19:29
Eks The Gunners Ini Ragu Aguero Cocok Bagi Arsenal, Apa Alasannya?
-
Liga Spanyol 14 April 2021 16:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...