Parlour: Arsenal Harus Tampil All Out Lawan Bayern

Parlour: Arsenal Harus Tampil All Out Lawan Bayern
Arsene Wenger. (c) AFP
Bola.net - Mantan bintang Arsenal Ray Parlour memberikan pendapatnya jelang laga antara Arsenal kontra Bayern Munich di Liga Champions. Menurutnya The Gunners harus tampil maksimal dan memberikan terbaik mereka saat menjamu wakil Jerman itu di Emirates Stadium.

Pertandingan kali ini merupakan partai ulangan kedua tim seperti tahun lalu di ajang yang sama. Kala itu Arsenal harus takluk 3-1 oleh Bayern di kandang mereka sendiri pada pertandingan leg pertama. Meski akhirnya pasukan Arsene Wenger mampu membalas 2-0 di Allianz Arena tetapi mereka harus tersingkir karena aturan gol away.

Tak ingin kejadian tahun lalu terulang, Parlour mengingatkan Arsenal agar memanfaatkan laga kandang ini secara maksimal.

"Arsenal punya kesempatan menang saat bermain di kandang. Saya harap mereka bisa melakukan sesuatu dan menunjukkan permainan level A serta memberikan perlawanan kepada Bayern Munich," ujar Parlour kepada Daily Mail.[initial]

 (tsr/ada)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.