Oblak: Atletico Sedih

Oblak: Atletico Sedih
Jan Oblak (c) Reuters

Bola.net - - Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai mereka tersingkir di Liga Champions setelah bermain imbang 1-1 melawan Chelsea.

Tandang ke Stamford Bridge, Atletico memang berada dalam situasi yang pelik karena selain dituntut menang, mereka juga harus berharap AS Roma gagal menang melawan Qarabag.

Namun semua skenario impian Los Rojiblancos itu tak terjadi. Mereka ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah Chelsea setelah bunuh diri Stefan Savic menggagalkan keunggulan yang mereka cetak lewat gol Saul. Sementara AS Roma di tempat berbeda menang tipis 1-0 atas Qarabag.

Tambahan satu poin itu tak mampu membawa Atletico lolos ke babak 16 besar Liga Champions karena mereka hanya finish di posisi ketiga, di bawah Roma dan Chelsea.

"Pada akhirnya, ini tak berjalan seperti apa yang kami inginkan. Kami tak meraih tiga poin, kami tak menang dan kami tak bahagia," ujarnya.

"Kami tersingkir dari Liga Champions dan kami sedih soal itu. Kami harus tetap menegakkan kepala, melihat ke depan dan bermain di bentuk terbaik kami di pertandingan-pertandingan yang akan datang," tandasnya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.