
Bola.net - PSG menggelontorkan ratusan juta Euro untuk merekrut Neymar dari Barcelona pada tahun 2017 lalu. Kini, performa dan kontribusi Neymar masih jauh dari ekspektasi fans dan tim.
Transfer ke PSG meresmikan Neymar jadi pemain termahal di dunia. PSG mengeluarkan 222 juta euro, angka yang luar biasa besar. Sejak saat itu, sepak bola dianggap memasuki era pasca-Neymar.
Dilihat dari sisi mana pun, pembelian Neymar menunjukkan ambisi PSG. Raksasa Prancis itu sudah biasa menjuarai Ligue 1, mereka ingin melanjutkan dominasi di Eropa.
Advertisement
Nah Neymar diharapkan bisa mewujudkan mimpi itu. Masalahnya, winger Brasil ini justru banyak menghabiskan waktu untuk menepi cedera.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Lewatkan hampir 100 pertandingan
Mengutip Goal internasional, investasi PSG dengan merekrut Neymar sejauh ini belum benar-benar memuaskan. Neymar terus-menerus cedera, melewatkan banyak pertandingan penting.
Direkrut di musim panas 2017, musim debut Neymar harus berakhir lebih cepat di bulan Februari 2018 karena cedera patah tulang metatarsal. Setahun kemudian, cedera serupa dialaminya pada Januari 2019.
Neymar juga bermasalah dengan cedera hamstring di musim 2019/20. Bahkan musim ini dia sudah absen sejak akhir November 2021 karena cedera pergelangan kaki.
Menurut catatan Goal, Neymar telah menderita sekitar 7 cedera berbeda sejak awal bergabung dengan PSG. Dia absen selama berbulan-bulan, total melewatkan 96 pertandingan, hampir 100 pertandingan absen.
Pembelian gagal?
Tidak ada yang meragukan skill Neymar di lapangan. Bahkan dia dikenal sebagai salah satu pemain paling skilful saat ini.
Masalahnya, dengan masalah cedera kambuhan seperti itu, pembelian Neymar jauh dari kata memuaskan, bahkan bisa dibilang gagal. Kontribsinya di lapangan juga sangat minim.
PSG beruntung masih punya pemain-pemain top lain seperti Kylian Mbappe dan Lionel Messi. Jadi, kehilangan Neymar tidak terlalu mengganggu.
Namun, jika situasi ini tidak berubah, tidak ada gunanya PSG terus mempertahankan pemain yang terus-menerus cedera.
Sumber: Goal, Bola
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 19 Januari 2022 13:55
Wow! Kafe Kelas Dunia Menjual 'Messi Burger', Seperti Apa Bentuknya?
-
Liga Inggris 18 Januari 2022 17:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...