Nedved: Juventus Akan Serang Barcelona

Nedved: Juventus Akan Serang Barcelona
Carlos Tevez, salah satu striker andalan Juventus (c) UEFA.com
Bola.net - Final Liga Champions antara Juventus kontra Barcelona akan digelar di Berlin 6 Juni mendatang. Direktur Juventus Pavel Nedved menegaskan bahwa La Vecchia Signora takkan hanya fokus bertahan.

Nedved mengakui kehebatan lini serang Barcelona. Namun, menurut Nedved, Juventus juga akan bermain menyerang.

"Barcelona punya permainan menyerang yang hebat. Kami takkan cuma bertahan. Kami juga akan menyerang," kata Nedved dalam wawancara dengan Isport Blesk.

"Kami tak boleh menunggu dan membiarkan Barcelona mengambil inisiatif serangan. Kami harus memberi lini pertahanan mereka masalah atau kami akan menemui nasib yang tidak menyenangkan," imbuhnya.

Juventus sudah kalah lima kali di final kompetisi ini, yakni pada musim 1972/73, 1982/83, 1996/97, 1997/98 dan 2002/03. Belum pernah ada tim yang menelan enam kekalahan di final. [initial]

 (blesk/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.