
Bola.net - - Kiper Real Madrid, Keylor Navas memberikan pujian kepada dua rekan setimnya, Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale yang tampil gemilang saat mengalahkan Borussia Dortmund.
Bermain di Signal Iduna Park di laga kedua penyisihan grup Liga Champions, Rabu (27/9) dini hari tadi, Los Blancos sukses mengalahkan tuan rumah Dortmund dengan skor 3-1. Bale dan Ronaldo menjadi pahlawan berkat sumbangsih golnya.
Gareth Bale membawa Real Madrid unggul lebih dahulu lewat golnya pada menit ke-18 sebelum di babak kedua Madrid menambahkan keunggulan lewat gol Cristiano Ronaldo pada menit ke-50.
Empat menit usai gol tersebut, Pierre-Emerick Aubameyang sempat memperkecil kedudukan. Namun pada menit ke-79 Ronaldo mencetak gol keduanya sekaligus memastikan kemenangan untuk Los Blancos menjadi 3-1.
"Kami butuh kemenangan di sebuah stadion yang sulit dan itulah saat para pemain top mengambil tempatnya," ujarnya usai pertandingan.
"Ronaldo selalu memberikan sesuatu. Kami semua sadar dengan apa yang bisa dia lakukan, dia akan selalu memberi gol dan hari ini gol-golnya membawa kemenangan," sambungnya.
"Bale adalah pemain hebat dan dia bekerja sangat keras. Dia mencetak gol yang luar biasa, sedikit pemain dengan kemampuan seperti dia dan mampu mencetak gol seperti itu. Dia dalam performa bagus," tandasnya.
BACA JUGA:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 26 September 2017 14:40
Madrid Nol Kemenangan di Dortmund, Nacho Ingin Catat Sejarah
-
Liga Spanyol 26 September 2017 14:00
-
Liga Inggris 26 September 2017 13:20
-
Liga Inggris 26 September 2017 12:40
-
Liga Spanyol 26 September 2017 10:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...