Navas Sebut City Sudah Punya Jurus Kalahkan Barca

Navas Sebut City Sudah Punya Jurus Kalahkan Barca
Jesus Navas (c) mcfc
Bola.net - Winger Manchester City, Jesus Navas mengaku optimis untuk bisa membalikkan ketertinggalan agregat yang dialami timnya dari tim raksasa Spanyol, Barcelona pada duel babak 16 besar Liga Champions kontra Barcelona. Pada leg pertama di Etihad Stadium lalu, The Citizens dipaksa bertekuk lutut dengan skor 2-1.

Kala itu, dua gol Luis Suarez hanya mampu dibalas satu oleh ujung tombak andalan tuan rumah, Sergio Aguero.

Luis Suarez, memborong dua gol ke gawang City di leg pertama (c) AFPLuis Suarez, memborong dua gol ke gawang City di leg pertama (c) AFP

Navas menyebut bahwa manajer Manuel Pellegrini sudah memiliki taktik tersendiri yang dirasa efektif untuk meraih kemenangan atas Barca di kandang lawan. Pemain asal Spanyol ini optimis timnya tak mengulangi kegagalan musim lalu, saat didepak Barca di turnamen yang sama.

"Yang jelas kami akan tampil sebaik mungkin dan memberikan kemampuan terbaik untuk mencoba membalikkan kedudukan," ungkap eks pemain Sevilla ini seperti dilansir Mundo Deportivo.

"Kami memiliki opsi taktik yang bisa diterapkan untuk mengalahkan Barca, dan akan mempraktekkannya sebaik mungkin di Camp Nou."[initial]

 (md/mri)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.