Nasri Akui PSG Lebih Favorit

Nasri Akui PSG Lebih Favorit
(c) Bola.Net
- Samir Nasri mengaku bahwa Manchester City tidak sedang dalam kondisi terbaiknya jelang duel melawan PSG di lanjutan Liga Champions. Bahkan, Nasri menyebut PSG lebih diunggulkan pada laga ini.


Pertemuan dua klub kaya raya ini akan dihelat di Stadion Parc Des Princes pada hari Kamis (7/4) dini hari nanti.


Menurut Nasri, banyaknya pemain City yang belum sembuh dari cedera membuat timnya tidak bisa menurunkan komposisi terbaiknya pada bentrok nanti. Hal ini menjadi faktor yang menguntungkan bagi PSG yang bisa tampil penuh.


"Ya, PSG lebih favorit dari pada kami. Kami memiliki banyak pemain yang masih cedera. Ini membuat kami tidak bisa bermain dengan kekuatan utama," ujar Nasri di L'Equipe.


Lebih dari itu, pemain asal Prancis ini juga menilai PSG memiliki satu lagi faktor yang membuat mereka layak menyandang gelar favorit. Edinson Cavani dkk sudah berpengalaman di Liga Champions, sementara bagi City adalah babak perempat final pertama kalinya.


"PSG juga memiliki pengalaman di perempat final pada tiga musim beruntun. Sementara ini adalah yang pertama bagi kami," tandasnya. [initial]


 (leq/asa)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.