Muller Tak Mengira Bayern Bisa Kalah 3-0

Muller Tak Mengira Bayern Bisa Kalah 3-0
Thomas Muller (c) AFP
Bola.net - Thomas Muller sangat menyayangkan atas kekalahan besar Bayern Munich dari Barcelona. Ia tak pernah mengira timnya bisa menelan kekalahan 3-0 di kandang lawan.

Dalam pertandingan antara Barcelona vs Bayern Munchen yang berlangsung tadi malam, Muller mengatakan bahwa sebenarnya timnya bermain cukup bagus. Hingga awal babak kedua, Munchen masih dapat menguasai bola dengan baik.

Akan tetapi, petaka datang ketika Lionel Messi membuka gol pada menit 77. Gol tersebut disusul gol kedua Messi pada menit 80 dan ditutup Neymar pada menit 90+3.

"Di babak kedua, saya merasa kami dapat mengontrol permainan lebih baik. Tidak mudah main di sini (Camp Nou), tapi saya tak pernah mengira bisa kalah 3-0." ungkap Muller, dikutip dari FourFourTwo. [initial]


  (fft/shd)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.