Muller Kini Raja Gol Jerman di Liga Champions

Muller Kini Raja Gol Jerman di Liga Champions
Thomas Muller (c) AFP
Bola.net - Thomas Muller menyumbang satu gol untuk Bayern Munich ketika The Bavarians menghabisi Porto 6-1 di Allianz Arena dalam duel leg kedua perempat final Liga Champions 2014/15. Muller pun sekarang menjadi pemain Jerman dengan torehan gol terbanyak di kompetisi elit ini.

Muller sudah mengoleksi 27 gol di Liga Champions. Dia kini unggul satu gol atas eks striker Bayern Mario Gomez.


Melawan Porto, Muller tampil brilian. Selain mencetak satu gol, dia juga menyumbang dua assist.

Thomas MullerThomas Muller



Bayern pun sukses menyingkirkan Porto dengan agregat 7-4. Undian semifinal akan digelar 24 April 2015. [initial]

  (opta/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.