Muller: Bayern Belum Kalah Dari Barcelona

Muller: Bayern Belum Kalah Dari Barcelona
Thomas Muller (c) AFP
Bola.net - Thomas Muller menegaskan bahwa Bayern Munchen belum menyerah menghadapi Barcelona kendati di leg pertama semifinal Liga Champions lalu dihajar dengan skor telak 3-0.

Di leg pertama yang dilangsungkan di Camp Nou pekan lalu, Bayern sejatinya sempat tampil mengejutkan. Mereka tampil cukup terbuka dan sempat menahan Blaugrana tanpa gol hingga pertengahan laga babak kedua. Namun pasukan Josep Guardiola itu akhirnya tumbang oleh dua gol Lionel Messi dan sebiji gol dari Neymar.

Kini giliran Bayern akan menjamu Barca di Allianz Arena, Rabu (13/05) dini hari WIB. Klub Bavaria itu harus menang minimal 4-0 jika ingin lolos. Tugas itu tentunya tak mudah karena skuat asuhan Luis Enrique itu sangat sukar dikalahkan.

Walau demikian, Muller menegaskan bahwa timnya belum menyerah menghadapi Messi cs. Ia mengatakan timnya akan berjuang semaksimal mungkin untuk bisa membalikkan keadaan.

"Kami tetap yakin hingga akhir. Kami sudah siap. Kami membutuhkan semangat, gairah dan dukungan dari para fans. Kami belum kalah. Kami ingin mencoba segalanya dan kami sudah tak sabar lagi melakoni laga ini," seru Muller dalam sesi konferensi pers jelang laga tersebut seperti dilansir AS. [initial]

 (as/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.