MU Wajib Waspada, PSG Kini Mulai Ancang-ancang Ikutan Kejar Trippier

MU Wajib Waspada, PSG Kini Mulai Ancang-ancang Ikutan Kejar Trippier
Bek kanan timnas Inggris, Kieran Trippier (c) AP Photo

Bola.net - Manchester United tak bisa tenang memburu Kieran Trippier karena kabarnya bek Atletico Madrid itu juga diminati oleh tim kaya raya asal Prancis, PSG.

Man United ingin meningkatkan kualitas timnya pada musim panas ini. Salah satu area yang ingin mereka perkuat adalah bek kanan.

MU memang sudah memiliki Aaron Wan-Bissaka. Akan tetapi mereka tak punya pesaing bagi bek asal Inggris tersebut.

United pun akhirnya disebut berminat pada Trippier. Namun ada kendala besar yang mengadang yakni soal uang.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

PSG Ikut Incar Trippier

Kabarnya Atletico Madrid bersedia melepas Kieran Tripper. Namun bandrolnya minimal 50 juta euro.

Kini Manchester United bakal makin pusing. Pasalnya ada tim lain yang siap menyaingi mereka dalam perburuan Trippier.

Tim tersebut adalah PSG. Kabar ini dilansir oleh France Football.

Laporan itu menyebut Les Parisiens kini terus mengamati situasi Trippier di Atletico. PSG juga disebut mengincar bek timnas Inggris itu sebagai alternatif bagi Achraf Hakimi.

Saat ini PSG sedang bersaing dengan Chelsea untuk bisa mendatangkan bek kanan Inter Milan tersebut. Keduanya sebelumnya juga disebut telah beradu tawaran.

2 dari 2 halaman

Target Lain Man United

Manchester United sendiri dikabarkan sudah menyiapkan target lain jika saja mereka gagal memboyong Kieran Trippier dari Atletico Madrid. MU disebut mengincar pemain Norwich City, Max Aarons.

Pemain berusia 21 tahun itu sendiri tampil oke bersama Norwich. Ia membantu timnya promosi ke Premier League pada musim 2021-22.

Akan tetapi kabarnya MU tak sendirian mengincar Max Aarons. Ia juga disebut diminati Arsenal dan Tottenham.

Kieran Trippier termasuk satu dari beberapa pemain yang kabarnya diincar Manchester United pada musim panas 2021 ini. Sebelumnya MU juga dikaitkan dengan Raphael Varane dan Harry Kane.

(France Football)