Mourinho Terharu Dengan Dukungan Fans Chelsea

Mourinho Terharu Dengan Dukungan Fans Chelsea
Jose Mourinho. (c) AFP
- Jose Mourinho mengaku sangat terharu dengan besarnya dukungan yang ditunjukkan fans terhadap dirinya. Mourinho merasa kembali mendapatkan dukungan penuh dari Stamford Bridge.


Mourinho menyatakan bahwa Chelsea harus bangga dengan fans mereka. Mourinho pun berjanji akan membalas dukungan itu dengan kemampuan terbaiknya bagi Chelsea.


"Bersama Chelsea, saya rasa ini adalah momen saya. Rasanya luar biasa. Chelsea harus bangga dengan fans mereka. Saya hanya bisa berterima kasih dengan cara memberikan yang terbaik. Saya ingin membalas dukungan fans," terang Mourinho seperti dilansir The Daily Mail.


Mourinho mendapatkan dukungan itu saat Chelsea mengalahkan Dynamo Kiev dengan skor 2-1 di Stamford Bridge. Mou mengatakan bahwa dukungan yang diraihnya kali ini lebih terasa besar dibanding saat ia kembali ke Chelsea.


"Saat saya kembali dan memimpin Chelsea menghadapi Hull, dukungan yang saya terima sangat luar biasa. Tapi itu jauh dibandingkan dengan hari ini. Dukungan hari ini datang saat kami sedang dalam performa buruk." [initial]


 (tdm/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.