Mourinho: Sekarang Chelsea Lebih Agresif

Mourinho: Sekarang Chelsea Lebih Agresif
Chelsea (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho senang dengan perkembangan dan respon yang ditunjukkan anak asuhnya usai mengawali musim ini dengan lambat.

Setelah hanya meraih satu kemenangan dan satu seri dan tiga kali kalah dalam lima pertandingan awal Premier League, The Blues memikul beban berat untuk bangkit dan menunjukkan performa terbaik melawan Maccabi Tel Aviv di Liga Champions.

Kemenangan pun sukses diraih Cesc Fabregas dkk pada laga di Stamford Bridge tersebut. Tak tanggung-tanggung, The Blues menang empat gol tanpa balas atas wakil Israel tersebut.

"Tim ini lebih agresif dengan atau pun tanpa bola. Menekan lebih kuat. Kami bergerak bersama sehingga jarak garis dekat," ujarnya.

"Ada reaksi yang sangat baik saat kami kehilangan bola untuk menguasai bola kembali. Mencoba untuk memaksa lawan membuat kesalahan, bukan menunggu mereka melakukan kesalahan," tandasnya.

Empat gol Chelsea sendiri dicetak oleh Willian, Oscar, Diego Costa dan Cesc Fabregas.[initial]

 (cfc/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.