Mourinho Masih Cemaskan 'Keajaiban' Galatasaray

Mourinho Masih Cemaskan 'Keajaiban' Galatasaray
Jose Mourinho tak mau jemawa meski Madrid menang besar. (c) AFP
Bola.net - Setelah kalah 0-3, Galatasaray mungkin saja butuh keajaiban untuk menyingkirkan Real Madrid dari Liga Champions. Namun Jose Mourinho menganggap hal tersebut bukan tidak mungkin terjadi.

Gol Cristiano Ronaldo, Karim Benzema dan Gonzalo Higuain memberi Los Blancos keuntungan besar pada leg pertama babak perempat final. Melakoni leg kedua di Istanbul pekan depan, pelatih Gala, Fatih Terim menyebut timnya butuh keajaiban untuk lolos - dan itulah yang diwaspadai Mourinho.

"Mereka butuh keajaiban, namun keajaiban bia terjadi di sepakbola. Sejarah sepakbola penuh keajaiban, jadi mengapa mereka tak boleh memimpikannya. Mereka akan berikan segalanya untuk meraih hasil bersejarah dan saya punya cukup pengalaman untuk tahu partai ini belum usai, meski saya gembira dengan hasil ini," paparnya.

Pelatih asal Portugal itu juga menolak anggapan jika kemenangan Madrid dihasilkan dari kesalahan lawan. "Perbedaannya bukan Galatasaray, namun Real Madrid dan kami layak menang. Saat gol tercipta begitu dini, itu mengubah laga. Mereka boleh memainkan sepak bola menyerang macam apapun, namun gol selalu memberikan kisah berbeda," pungkasnya. [initial]

 (fox/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.