Mourinho: Luiz Tak Bersalah, Biarkan Ibra Main di Perempat Final

Mourinho: Luiz Tak Bersalah, Biarkan Ibra Main di Perempat Final
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho memberikan pembelaan terhadap David Luiz, yang tidak mendapat kartu merah akibat terlibat insiden dengan Diego Costa, di duel leg kedua babak 16 besar Liga Champions dini hari tadi.

Menurut Mourinho, mustahil UEFA memberikan anugrah Man of the Match pada seseorang yang sudah melakukan tindakan kasar.

"Saya tidak melihat sikutan Luiz, namun ketika UEFA memberikan dirinya anugrah Man of the Match, saya percaya ia tidak melakukannya, karena saya percaya UEFA akan memberikan trofi tersebut untuk seseorang yang tidak melakukan tindakan agresif," tutur Mourinho pada laman resmi klub.

"Karena mereka tidak bisa memberi kami penalti, mungkin mereka bisa melakukan sesuatu dari sisi disipliner dan mencabut kartu merah Ibra, serta membiarkan ia bermain di perempat final," pungkasnya. [initial]

 (cfc/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.