Mourinho: Liga Europa Akan Sangat Buruk Bagi Chelsea

Mourinho: Liga Europa Akan Sangat Buruk Bagi Chelsea
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho menegaskan bahwa timnya sama sekali tertarik untuk bermain di Liga Europa. Liga Europa selama ini dikenal sebagai kompetisi kasta kedua setelah Liga Champions.

"Saya pikir tim ini adalah salah satu yang berevolusi bahwa tampil di Liga Europa akan sangat buruk. Sebuah tim akan lebih baik dan berevolusi dengan lebih cepat saat bermain di kompetisi terbaik melawan tim terbaik pula," ujar Mourinho.

"Mungkin kami akan turun di Liga Europa jika kami kehilangan dua laga terakhir di Liga Champions. Kami perlu poin untuk bermain di Liga Champions dan itulah sebabnya kami berada di sini, kami di sini untuk meraih poin," tandasnya.

Chelsea sendiri bisa mengunci tiket ke fase knock out Liga Champions bila mampu meraih poin saat melawan Schalke.[initial]

  (tsr/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.