Mourinho Kecewa Dengan Kinerja Chelsea

Mourinho Kecewa Dengan Kinerja Chelsea
Mourinho kecewa dengan permainan timnya. (c) AFP
Bola.net - Kegagalan Chelsea meraih kemenangan kala bertamu ke markas Maribor membuat Jose Mourinho kecewa. Ia menilai timnya tidak bermain dengan baik.

Atas dasar kekecewaan ini, Mourinho melakukan dua pergantian pemain pada saat jeda. Willian dan Andre Schurrle ditarik keluar untuk digantikan dengan Oscar dan Diego Costa.

"Saya tidak puas dengan permainan tim saya, saya tidak senang dengan performa mereka. Saya melakukan perubahan pada saat jeda dengan keyakinan kami akan tampil lebih baik. Keyakinan saya terbukti benar," tukas Mou kepada Sky Sports.

Dengan pergantian yang dilakukannya, Mou menilai Chelsea bisa bermain lebih percaya diri. Namun ia kembali memuji pertahanan lawan yang tampil apik sepanjang laga.

"Maribor mencetak gol dan jadi percaya diri. Tim kami tertekan, para pemain saya merasakannya. Tapi kami mampu keluar dari tekanan dan menciptakan banyak peluang. Sayangnya, kiper mereka sangat bagus." [initial]

  (gl/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.