Mourinho: Dunia Akan Berhenti Sekali Lagi

Mourinho: Dunia Akan Berhenti Sekali Lagi
Mourinho ingin dunia nikmati laga United-Madrid. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid dihadapkan pada tugas berat harus bisa mencetak gol saat bertemu Manchester United. Dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu dua minggu lalu, Madrid hanya mampu bermain imbang 1-1.

Namun pelatih Madrid Jose Mourinho nampak santai dan tak terlalu terbebani dengan tantangan itu. Ia lebih suka menyarankan semua pihak untuk menikmati pertandingan besar ini.

Mou sekali lagi mengatakan bahwa pertandingan United kontra Madrid ini akan menghentikan dunia. Pasalnya, ekspektasi yang diberikan kepada dua tim itu sangat besar pada awal musim.

Mou juga masih tutup mulut tentang apa atau siapa yang akan bisa menjadi penentu pertandingan. Menurut Mou, jawaban dari pertanyaan itu bisa bernilai jutaan dollar.

"Dunia akan berhenti sekali lagi untuk menyaksikan laga ini. Ekspektasi terhadap sebuah tim tak pernah setinggi ini. Tak ada yang tahu apa yang bisa menentukan hasil pertandingan ini. Jawaban dari pertanyaan itu bisa bernilai jutaan dollar saat ini," ujarnya. [initial]

Rahasia Motivasi Ampuh Mourinho

Mourinho: Madrid Akan Serang MU Dari Detik Pertama (tdm/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.