Modric: Melawan City Seperti Final

Modric: Melawan City Seperti Final
Modric senag gabung Madrid. (c) AFP
Bola.net - Luka Modric mengatakan bahwa dirinya membuat keputusan tepat dengan bergabung ke Real Madrid. Salah satu indikatornya adalah kesuksesan Madrid dalam pertandingan perdana Liga Champions melawan Manchester City.

Modric sebenarnya hanya bermain selama sekitar 15 menit. Dia masuk untuk menggantikan Sami Khedira. Namun justru di 15 menit akhir pertandingan, semua drama yang menentukan hasil akhir terjadi.

"Saya datang ke Madrid untuk pertandingan seperti ini. Laga ini sangat emosional, hampir seperti final. Melawan City yang diperkuat pemain-pemain besar adalah sebuah gelaran besar. Saya gembira kami keluar sebagai pemenang," ucap Modric.

Dalam level personal, Modric mengaku menikmati suasana baru di Madrid. Ia mengaku semuanya berjalan lebih baik dari yang ia bayangkan sebelumnya. Modric mengatakan bahwa dia menikmati setiap momen yang dia lalui bersama Los Blancos.

Modric tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh fans Madrid yang terus memberi dukungan. Fans Madrid mampu menyuguhkan atmosfer yang luar biasa dan Modric berharap agar hal itu bisa dilakukan sepanjang musim. (foes/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.