Milner: Yang Penting Kami Lolos ke Ronde Berikutnya

Milner: Yang Penting Kami Lolos ke Ronde Berikutnya
James Milner (c) lfc

Bola.net - - Liverpool gagal meraih kemenangan atas FC Porto (0-0) pada leg kedua 16 besar Liga Champions, Rabu (7/3) dini hari WIB. Namun demikian, James Milner tetap menegaskan poin pentingnya adalah lolosnya mereka ke babak berikutnya.

Dilansir dari situs resmi UEFA, Milner mengaku timnya bermain cukup baik di babak pertama. Namun, saat memasuki babak kedua, Liverpool sempat kehilangan kendali permainan.

"Tahun ini permainan kami sedikit lebih baik tetapi penting bagi kami untuk memulai pertandingan dengan baik di babak pertama untuk membuat mereka kesulitan mengembangkan permainannya," jelas Milner.

"Kami bermain lebih baik di babak pertama. Di babak kedua intensitas kami sedikit mereda dan kami bermain tidak sebaik yang seharusnya."

Milner pun mengakui Porto sebenarnya adalah tim yang bagus, karenanya dia bersyukur timnya sudah berhasil mengalahkan mereka dan lolos ke delapan besar.

"Yang paling penting pekerjaan kami sudah tuntas. Akan lebih menyenangkan jika kami dapat bermain lebih baik tetapi pada akhirnya kami tetap lolos," tutup dia.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.