Milan vs Inter di Liga Champions, Pioli: Kami Bukan Favorit, tapi Kami Tidak Peduli

Milan vs Inter di Liga Champions, Pioli: Kami Bukan Favorit, tapi Kami Tidak Peduli
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, bicara dengan pemainnya, Theo Hernandez (c) AP Photo/Luca Bruno

Bola.net - AC Milan dan Inter Milan sudah memainkan pertandingan mereka di Serie A pekan ini. Berikutnya, tengah pekan nanti, dua pelakon Derby Milan ini akan bertarung di leg pertama semifinal Liga Champions.

Milan dan Inter sama-sama memenangi laga mereka di pekan ke-34 Serie A 2022/2023, Sabtu 6 Mei 2023. Milan mengalahkan Lazio 2-0 di San Siro, sedangkan Inter menang atas AS Roma di Stadio Olimpico, juga dengan skor 2-0.

Menatap derby kontra Inter di Liga Champions tengah pekan mendatang, pelatih Milan, Stefano Pioli, menempatkan timnya di posisi underdog. Menurutnya, Inter bakal lebih difavoritkan di laga nanti.

Namun, Pioli juga menegaskan bahwa itu bukanlah masalah besar buat Milan.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Siap Berikan Segalanya

Siap Berikan Segalanya

Duel AC Milan vs Lazio di giornata 34 Serie A 2022/2023, Sabtu (6/5/2023) (c) AP Photo/Luca Bruno

Semifinal antara dua tim kota Milan ini akan digelar di San Siro pada Kamis, 11 Mei 2023, jam 02:00 WIB. Milan akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dulu.

"Inter adalah tim hebat. Saya rasa bukan favorit, tapi kami tidak peduli," kata Pioli, seperti dikutip dari Football Italia.

"Kami akan menikmati semua di sekitar kami sampai Rabu jam 20:59 (waktu setempat; atau hingga semenit sebelum kick-off), lalu kami akan mengerahkan segala yang kami punya."

"Kami harus merasakan perasaan yang meluap-luap ini. Kami punya mimpi, dan akan sangat hebat jika kami mampu mewujudkannya," tegas pelatih Milan tersebut.

2 dari 2 halaman

Jadwal Semifinal Liga Champions 2022/2023

Jadwal Semifinal Liga Champions 2022/2023

Duel udara antara para pemain Inter Milan dengan para pemain AC Milan pada pekan ke-21 Liga Italia 2022/2023, Senin (6/2/2023) WIB. (c) AP Photo/Antonio Calanni

Leg 1
Rabu, 10 Mei 2023
02:00 WIB Real Madrid vs Manchester City
Kamis, 11 Mei 2023
02:00 WIB AC Milan vs Inter Milan

Leg 2
Rabu, 17 Mei 2023
02:00 WIB Inter Milan vs AC Milan
Kamis, 18 Mei 2023
02:00 WIB Manchester City vs Real Madrid

Sumber: Football Italia