Messi: Ter Stegen Akan Jadi Kiper Terbaik Dunia

Messi: Ter Stegen Akan Jadi Kiper Terbaik Dunia
Marc-Andre Ter Stegen (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi memuji kemampuan Marc-Andre Ter Stegen dalam mengawal gawang Barcelona, meski kiper Jerman tersebut hanya dipercaya turu ketika tim bermain di Liga Champions musim ini.

Menurut Messi, mantan pemain Borussia Monchengladbach tersebut memiliki potensi yang amat besar untuk menjadi penjaga gawang terbaik dunia.

"Keputusan untuk memainkan Marc di Liga Champions merupakan keputusan dari pelatih, ia-lah yang akan memutuskan siapa yang bakal mendapat menit bermain di kompetisi yang kami jalani," tutur Messi menurut laporan AS.

"Ia merupakan kiper luar biasa dan ia bisa menjadi kiper nomor satu di dunia. Ia mengejutkan saya begitu ia datang. Kami punya dua kiper yang hebat di sini dan kami percaya pada mereka berdua," pungkasnya.

Claudio Bravo menjadi kiper utama Barcelona ketika mereka bermain di La Liga musim ini. [initial]

 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.