Messi Masih Krusial Untuk Barcelona

Messi Masih Krusial Untuk Barcelona
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi memang tak banyak mencetak gol musim ini, namun statistik memperagakan jika perannya masih krusial untuk Barcelona.

Bintang mungil asal Argentina itu mengemas sebiji gol dan satu assist saat Blaugrana mengalahkan Ajax 3-1 di matchday ketiga Liga Champions kemarin. Itu artinya Messi sudah terlibat langsung dalam empat dari enam gol Barca sejauh ini di Liga Champions (2 gol dan 2 assist)


Selain itu, jika ditotal kontribusinya selama berseragam Barca, La Pulga - julukan Messi, sudah terlibat langsung (gol atau assist) dalam 500 dari 1068 gol Barca selama diperkuatnya di 436 pertandingan - atau bisa dibaca 46,8% atau nyaris separo!


Akhir pekan ini dengan laga El Clasico kontra sang seteru abadi, Real Madrid, akankah Messi kembali menunjukkan kontribusi krusialnya? (opta/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.