Messi Akhirnya Bisa Cetak Gol Lawan Chelsea

Messi Akhirnya Bisa Cetak Gol Lawan Chelsea
Messi dan Iniesta. (c) AFP

Bola.net - - Pertandingan antara melawan di leg pertama babak 16 besar Liga Champions berakhir imbang 1-1. Gol Willian pada menit ke-62 bisa dibalas oleh Lionel Messi 13 menit kemudian.

Sebelum laga ini, Lionel Messi belum pernah berhasil mencetak gol ke gawang Chelsea. La Pulga sudah menghadapi Chelsea delapan kali namun tak pernah sekali pun sukses menjebol gawang The Blues.

Messi berhasil mengakhiri 'kutukan' itu dalam laga ini. Berawal dari kesalahan di lini belakang Chelsea, Iniesta sukses mencuri bola dan kemudian memberikannya kepada Messi untuk ditendang masuk melewati Courtois.

Totalnya, Messi membutuhkan730 menit untuk bisa menjebol gawang Chelsea. Ia akan menghadapi Chelsea lagi dalam pertandingan leg kedua di Camp Nou bulan depan.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.