Messi Absen, Ferdinand Semangati Neymar

Messi Absen, Ferdinand Semangati Neymar
Neymar (c) AFP
- Mantan defender Manchester United, Rio Ferdinand, mendukung untuk bersinar di sementara Lionel Messi absen.


Messi tengah absen usai ia mengalami cedera ligamen lutut dan Ferdinand mengatakan bahwa pemain Brasil kini akan jadi andalan di Camp Nou, kala pemenang empat trofi Ballon d'Or memulihkan diri.


"Ia harus jadi aktor utama di Barcelona, karena Messi akan absen selama beberapa pekan," Ferdinand mengatakan pada BT Sport. "Ia adalah pemain yang ingin jadi terbaik dunia dan ia adalah sosok bintang yang ingin menjadi sorotan semua orang.


"Ia ingin menunjukkan apa yang ia bisa, andai ada sesuatu terjadi pada Messi. Rekornya untuk Barcelona amat hebat, namun rekornya di Brasil justru lebih luar biasa.


"Ia benar-benar merupakan sosok yang sangat hebat." [initial]


 (bts/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.