Menurut Jose Mourinho, Striker Satu Ini Harusnya Raih Ballon d'Or

Menurut Jose Mourinho, Striker Satu Ini Harusnya Raih Ballon d'Or
Samuel Eto'o (c) AFP

Bola.net - Pelatih kenamaan Portugal, Jose Mourinho menyebut bahwa striker legendaris Kamerun, Samuel Eto'o harusnya layak meraih penghargaan pemain terbaik dunia Ballon d'Or.

Eto'o belum lama ini menyatakan gantung sepatu alias pensiun. Sepanjang kariernya, sosok 38 tahun itu pernah memperkuat sederet klub papan atas Eropa, mulai dari Real Madrid, Barcelona, Inter Milan, hingga Chelsea.

Serangkaian gelar bergengsi pun sudah pernah diraih Eto'o, termasuk dua trofi Liga Champions bersama Barcelona dan satu bersama Inter Milan.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Keheranan Mourinho

Mourinho yang pernah menjadi bos Eto'o di Inter dan Chelsea mengaku heran mengapa mantan anak asuhnya itu tak pernah mendapat penghargaan Ballon d'Or.

"Sulit dimengerti bagaimana Samuel Eto'o tak pernah meraih Ballon d'Or dengan karier impresif yang ia punya," ujar Mourinho kepada Cameroon Radio seperti dikutip BBC.

"Dia bermain dalam tiga final Liga Champions, memenangi dua kali bersama Barcelona dan mencetak gol dalam kedua final tersebut. Dia juga menjuarai satu Liga Champions di Inter dan meraih banyak gelar liga," tambahnya.

"Dia merupakan striker terbaik di dunia untuk beberapa tahun dan saya rasa dia layak meraih Ballon d'Or tapi hal tersebut lepas dari kendali kita," tukasnya.

2 dari 2 halaman

Pujian Eto'o

Eto'o sendiri beberapa waktu lalu melontarkan pujiannya terhadap Mourinho. Menurutnya, Mourinho adalah salah satu sosok terbaik di dunia sepak bola.

"Saya mulai lelah mengatakan bahwa pria ini [Mourinho] adalah salah satu sosok terbaik di dunia sepak bola," tutur Eto'o.

"Ketika saya mengakhiri karier saya, orang pertama yang mengirim pesan pada saya adalah Mourinho. Semua pemain yang pernah berjuang bersamanya, siap melakukan segalanya untuk dia," sambungnya.

Sumber: BBC