Mengejutkan! Pique Bermain Satu Setengah Tahun dengan Rasa Sakit

Mengejutkan! Pique Bermain Satu Setengah Tahun dengan Rasa Sakit
Gerard Pique (c) AFP
- Gerard Pique membuat pengakuan mengejutkan usai ia menghantar memenangkan laga Liga Champions melawan di Belarusia dini hari tadi.


Bek Spanyol itu mengaku ia bermain selama satu setengah tahun belakangan dengan menahan rasa sakit di bagian pinggul. Meski demikian, hal tersebut tak menghalangi kekasih Shakira mempersembahkan treble bagi Blaugrana musim lalu.


Pada Sport, Pique mengatakan: "Lebih dari satu setengah tahun, saya mengalami rasa sakit yang tidak nyaman di bagian pinggul. Namun secara fisik, saya baik-baik saja."


Barcelona kini telah meraup tujuh angka dari tiga pertandingan yang sudah mereka mainkan di Liga Champions dan tengah ada di puncak klasemen sementara fase grup. [initial]


 (spo/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.