Mengagumi Kehebatan Napoli: Liverpool, Rangers, dan Ajax Semuanya Dihabisi!

Mengagumi Kehebatan Napoli: Liverpool, Rangers, dan Ajax Semuanya Dihabisi!
Pemain-pemain Napoli merayakan golnya di kandang Ajax Amsterdam, Liga Champions 2022/2023 (c) AP Photo

Bola.net - Napoli tampil sangat hebat di Grup A Liga Champions 2022/23. Tiga pertandingan pertama dilalui wakil Italia itu dengan sempurna. Liverpool, Rangers, dan Ajax Amsterdam bergantian menjadi korban keganasan mereka.

Pada matchday pertama, Napoli meremukkan Liverpool 4-1 di Naples. Piotr Zielinski memborong dua gol, sedangkan Andre-Frank Zambo Anguissa dan Giovanni Simeone masing-masing menyumbang satu gol.

Pada matchday kedua, Napoli membungkam tuan rumah Rangers 3-0. Matteo Politano, Giacomo Raspadori, dan Tanguy Ndombele bergiliran menyarangkan satu gol.

Pada matchday ketiga, Rabu (5/10/2022) dini hari WIB, anak-anak asuh Luciano Spalletti menghancurkan Ajax 6-1 di Amsterdam. Giacomo Raspadori menyarangkan dua gol, sementara Giovanni Di Lorenzo, Piotr Zielinski, Khvicha Kvaratskhelia, dan Giovanni Simeone masing-masing menyumbang satu gol.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 15 halaman

Cetak 13 Gol, Poin Sempurna 9, Pimpin Klasemen

Napoli sudah mencetak total 13 gol dan hanya kebobolan dua gol dalam tiga pertandingan pertamanya di Grup A. Napoli pun kini memimpin klasemen dengan poin sempurna sembilan.

Napoli bahkan tercatat sebagai tim Italia pertama yang mampu mencetak lebih dari 10 gol dalam tiga laga pertamanya di fase grup Liga Champions.

2 dari 15 halaman

Tim Italia Paling Ganas

Tim Italia Paling Ganas

Para pemain Napoli merayakan gol ke gawang Ajax pada matchday ketiga fase grup Liga Champions 2022/2023 (c) AP Photo

Ada empat wakil Italia di fase grup Liga Champions musim ini. Selain Napoli, tiga wakil lainnya adalah Juventus, AC Milan, dan Inter Milan.

Di antara empat wakil Italia itu, Napoli sementara ini adalah yang paling ganas.

Inter di Grup C sudah kalah 0-2 dari Bayern Munchen, kemudian menang 2-0 atas Viktoria Plzen dan 1-0 atas Barcelona.

Milan di Grup E mencatatkan hasil imbang 1-1 kontra Salzburg sebelum menekuk Dinamo Zagreb 3-1, dan masih akan main melawan Chelsea malam nanti.

Juventus di Grup H adalah yang paling mengenaskan setelah kalah beruntun 1-2 dari PSG serta Benfica, dan masih akan melawan Maccabi Haifa.

4 dari 15 halaman

Gak di Serie A, gak di UCL

Di Serie A musim ini, Napoli juga tampil luar biasa. Hingga pekan ke-8, Napoli belum terkalahkan (M6 S2 K0).

Napoli telah mencetak total 18 gol dan hanya kebobolan enam. Mereka pun memimpin klasemen sementara berkat keunggulan selisih gol atas Atalanta.

5 dari 15 halaman

Kalian sungguh gokil

6 dari 15 halaman

Menggila

7 dari 15 halaman

Kukira lawannya yang bapuk, taunya Napoli yang ngeri

8 dari 15 halaman

Ini Napoli maseh

9 dari 15 halaman

Gak masuk akal

10 dari 15 halaman

Konsistensinya itu loh

11 dari 15 halaman

Keknya lagi kerasukan Maradona

12 dari 15 halaman

Gak bantai gak makan

13 dari 15 halaman

Speechless dah

14 dari 15 halaman

Ajax aja dirujak