Menang 4-0, Dortmund Torehkan Rekor Buruk Bagi Simeone

Menang 4-0, Dortmund Torehkan Rekor Buruk Bagi Simeone
Diego Simeone (c) AFP

Bola.net - - Matchday ketika Liga Champions menjadi momen yang membanggakan bagi penggawa Borussia Dortmund. Namun, sebaliknya bagi Atletico Madrid. Bahkan, Diego Simeone harus menuai rekor yang amat buruk di karirnya.

Bersama Diego Simeone, Atletico Madrid dikenal sebagai klub dengan lini pertahanan yang sangat tangguh. Namun, hal tersebut sama sekali tidak terlihat ketika Atletico bermain di Signal Induna Park, Kamis (25/10) dini hari WIB.

Los Colconeros babak belur oleh aksi Marco Reus dan kawan-kawan. Sebanyak empat gol bersarang di gawang Jan Oblak sepanjang 90 menit laga bejalan. Raphael Guerreiro mencetak gol dan masing-masing satu gol dari Axel Witsel dan Jadon Sancho.

Kekalahan itu menorehkan luka mendalam bagi Atletico Madrid, khususnya bagi Diego Simeone. Sebab, itu adalah kekalahan paling telak yang pernah dirasakan oleh Simoene sepanjang karirnya sebagai pelatih di Atletico Madrid.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Kekalahan Terburuk Simeone

Dikutip dari Opta, kekalahan dengan skor 4-0 adalah kekalahan paling telak sepanjang karir Diego Simeone bersama Atletico Madrid di semua kompetisi. Atletico kebobolan empat gol dan tidak mampu membalas. Hal yang tidak pernah terjadi sebelumnya, pada era pelatih berjuluk El Cholo.

Digeo Simeone sendiri bukan pelatih yang baru kemarin sore melatih Atletico Madrid. Mantan andalan timnas Argentina tersebut sudah bersama dengan klub asal ibukota Spanyol sejak tahun 2011 lalu. Artinya, selama tujuh tahun melatih Atletico Madrid, baru kali ini Simeone kalah dengan margin empat gol.

Menariknya, Guerreiro yang mencetak dua gol adalah pemain pengganti. Lucien Favre baru memasukkan pemain asal Portugal pada menit ke-63. Dia lantas sukses membobol gawang Dortmund pada menit ke-73 dan 89. Selain itu, tiga dari empat gol Dortmund dicetak pada 20 menit akhir laga.

2 dari 3 halaman

Komentar Diego Simeone

Diego Simeone tentu saja sangat kecewa dengan hasil yang diraih oleh pasukannya. Tapi, pelatih asal Argentina secara jantan mengakui bahwa Dortmund memang bermain jauh lebih baik. Simeone pun tidak ragu memberikan ucapan selamat kepada Marco Reus dan kawan-kawan.

"Kami harus memberikan selamat kepada lawan kami, mereka telah memainkan pertandingan cepat dan menyerang. Dortmund bermain sangat efisien, sangat dinamis. Terpenting, mereka cepat merebut kembali penguasaan bola. Sangat menyenangkan untuk dilihat," ucap Simeone dikutip dari Four Four Two.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Beberapa orang ditanyakan soal 5 gim di e-Sports favorit mereka. Apa saja ya? Simak dalam berita video di bawah ini: