
Bola.net - - Juara bertahan Real Madrid akan menghadapi Juventus di final Liga Champions 2016/17. Steve McManaman, yang notabene merupakan mantan gelandang Madrid, mengaku tak keberatan jika pada akhirnya Juventus yang menang dan keluar sebagai juara.
Madrid lolos ke final setelah menyingkirkan sang rival sekota Atletico Madrid di semifinal. Sementara itu, pasukan Massimiliano Allegri mengeliminasi AS Monaco.
McManaman mengungkapkan kalau dia sangat menyukai Juventus musim ini. Dengan tiga bek tangguh dan Gianluigi Buffon sebagai benteng terakhir, tak mudah meruntuhkan lini pertahanan Nyonya Tua.
"Saya sedikit bias. Saya punya banyak teman di klub ini. Tentu saja saya ingin mereka (Madrid) juara. Namun, saya sudah pernah katakan, saya suka Juventus," kata McManaman kepada BT Sport, seperti dikutip TuttoJuve.
"Saya rasa tiga bek dan kiper mereka adalah superstar. Saya juga suka pelatih mereka. Saya takkan keberatan (kalau mereka yang menang)."
"Bukan bermaksud tidak respek pada Monaco atau Atletico Madrid, yang juga tampil hebat sepanjang turnamen, tapi bagi pihak netral inilah final yang kami inginkan. Kedua tim (Juventus dan Madrid) sama-sama berkualitas dan memiliki sejarah panjang. Ini akan jadi final yang brilian," pungkasnya.
McManaman memperkuat Madrid periode 1999-2003. Mantan winger Inggris itu pernah meraih dua trofi Liga Champions bersama Madrid di musim 1999/00 dan 2001/02.
Klik juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 11 Mei 2017 19:59
-
Liga Champions 11 Mei 2017 12:30
-
Liga Champions 11 Mei 2017 12:10
-
Liga Champions 11 Mei 2017 11:40
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...