
Bola.net - - sepertinya sudah mempersiapkan diri untuk menjual gelandang andalan mereka; . Hanya saja, Napoli menuntut harga yang sangat mahal bagi siapa pun yang menginginkan pemain kelahiran Brasil itu.
Sebelumnya, Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis sudah menyatakan bahwa tawaran memang sudah datang dari Inggris untuk gelandangnya itu, Tapi De Laurentiis menegaskan telah menolak tawaran tersebut karena nilainya dianggap masih kurang.
Tawaran itu datang dari Manchester City yang memang sangat menginginkan Jorginho. "saya sudah menolak tawaran 45 juta euro plus lima juta euro dari Manchester City untuk Jorginho," cetus De Laurentiis kepada Corriere dello Sport.
Tapi jika harganya tepat, Napoli tidak akan menghalangi niat Jorginho untuk pindah ke Inggris.
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Perebutan Duo Manchester
Manchester City bergerak paling cepat dalam usaha mengamankan jasa Jorginho. Namun mereka bukan satu-satunya tim Inggris yang menginginkan pemain timnas Italia tersebut.
Manchester United juga tertarik membeli Jorginho untuk menambah kreativitas di lini tengah mereka. Hanya saja, United belum melakukan langkah konkrit untuk membawanya ke Old Trafford. United kabarnya sudah menghubungi pihak Napoli, tetapi mereka belum melayangkan tawaran.
Sebenarnya Jorginmho bukan satu-satunya pemain yang menjadi rebutan duo Manchester di bursa transfer kali ini. Kedua klub juga saling sikut untuk mendapatkan jasa gelandang Brasil milik Shakhtar Donetsk; Fred.
Izin Ancelotti
Napoli sudah merelakan Jorginho untuk pergi karena pelatih baru mereka, Carlo Ancelotti, sudah memberikan izin. Ancelotti merelakan Jorginho pergi dengan catatan uang hasil penjualan itu akan digunakan untuk berinvestasi dengan membeli pemain baru.
De Laurentiis pun sudah menentukan harga untuk sang Oriundi. Masih menurut Corriere dello Sport, Napoli akan menolak tawaran yang jumlahnya tidak mencapai 60 juta euro. Jika sudah mencapai harga itu, maka tim yang berani menawar paling tinggi yang akan mendapatkan restu dari Napoli.
Il Partenopi sendiri sudah punya banyak rencana untuk menggunakan uang penjualan Jorginho. Salah satu pemain yang sangat diinginkan Ancelotti adalah Federico Chiesa, winger kanan muda milik Fiorentina.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Juni 2018 23:10
-
Liga Italia 2 Juni 2018 17:31
-
Piala Dunia 1 Juni 2018 10:42
-
Liga Inggris 31 Mei 2018 17:30
-
Liga Italia 31 Mei 2018 12:34
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...