Marquinhos: Lawan Barca, PSG Harus 100 Persen

Marquinhos: Lawan Barca, PSG Harus 100 Persen
Marquinhos (c) PSG
Bola.net - Marquinhos meminta PSG memberikan 100 persen kemampuan mereka, ketika menjamu Barcelona di Parc des Princes dalam leg pertama perempat final Liga Champions dini hari nanti.

Bek asal Brasil tersebut menyadari bahwa Barcelona merupakan lawan yang sulit dan mereka harus bekerja keras untuk bisa meraih kemenangan, meski PSG akan bermain di kandang sendiri.

"Kami akan mencoba melakukan persiapan seperti biasanya, kala kami menghadapi pertandingan yang lain. Akan spesial karena kami akan menghadapi barisan striker yang bertalenta tinggi. Kami harus berkonsentrasi 100 persen," tutur Marquinhos pada Marca.

"Setiap lawan yang kami hadapi pasti sulit. Namun mereka adalah Barca dan kami harus berusaha keras untuk bisa mencoba dan meraih kemenangan," pungkasnya. [initial]

 (mar/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.