Marco Asensio Lagi-Lagi Nyekor, Aston Villa Taklukkan Club Brugge

Marco Asensio Lagi-Lagi Nyekor, Aston Villa Taklukkan Club Brugge
Selebrasi Marco Asensio dalam laga Liga Champions antara Club Brugge vs Aston Villa, Rabu (5/3/2025). (c) AP Photo/Geert Vanden Wijngaert

Bola.net - Aston Villa sukses meraih kemenangan penting atas Club Brugge dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Bertandang ke Jay Breydelstadion, Rabu (5/3/2025) dini hari WIB, The Villans menutup laga dengan skor 3-1.

Pertandingan dimulai dengan intensitas tinggi. Aston Villa langsung unggul cepat melalui gol Leon Bailey pada menit ke-3. Pemain asal Jamaika itu memanfaatkan celah di lini pertahanan tuan rumah dan sukses membawa timnya memimpin 1-0.

Namun, keunggulan tersebut tak bertahan lama. Club Brugge merespons dengan baik dan berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-12 melalui Maxim De Cuyper. Ia mencetak gol setelah menerima umpan matang dari Christos Tzolis. Skor pun kembali imbang 1-1.

Selepas gol penyama kedudukan, laga berjalan ketat. Club Brugge lebih dominan dalam menciptakan peluang, namun kesulitan menembus lini pertahanan Aston Villa yang dikomandoi Tyrone Mings dan Ezri Konsa. Hingga turun minum, skor tetap 1-1.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Gol Bunuh Diri dan Penalti Menangkan Aston Villa

Memasuki babak kedua, tempo permainan tetap tinggi dengan kedua tim berusaha mencetak gol tambahan. Namun, rapatnya pertahanan masing-masing tim membuat kebuntuan baru terpecah di menit ke-82.

Petaka menimpa tuan rumah ketika Brandon Mechele mencetak gol bunuh diri yang membuat Aston Villa kembali unggul 2-1. Situasi semakin sulit bagi Club Brugge setelah empat menit berselang, The Villans mendapatkan hadiah penalti.

Matty Cash dilanggar oleh Christos Tzolis di dalam kotak terlarang, dan wasit langsung menunjuk titik putih. Marco Asensio yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik, membawa Aston Villa unggul 3-1.

Skor tersebut bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Kemenangan ini menjadi modal berharga bagi Aston Villa untuk menghadapi leg kedua di Villa Park, Birmingham, yang akan digelar pada 13 Maret mendatang.

Dengan kemenangan ini, Aston Villa semakin dekat dengan tiket perempat final, sementara Club Brugge harus bekerja keras di leg kedua untuk membalikkan keadaan.

Pertandingan Selanjutnya
Liga Inggris Liga Inggris | 3 April 2025
Brighton Brighton
01:45 WIB
Aston Villa Aston Villa
2 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Club Brugge: Simon Mignolet, Brandon Mechele, Joel Ordonez, Maxim De Cuyper, Kyriani Sabbe, Hans Vanaken, Ardon Jashari, Raphael Onyedika, Ferran Jutgla, Christos Tzolis, Chemsdine Talbi.

Aston Villa: Emiliano Martinez, Tyrone Mings, Ezri Konsa, Lucas Digne, Axel Disasi, Morgan Rogers, Youri Tielemans, John McGinn, Ollie Watkins, Marcus Rashford, Leon Bailey.

3 dari 3 halaman

Hasil dan Jadwal 16 Besar Liga Champions

Rabu, 5 Maret 2025

00:45 WIB - Club Brugge 1-3 Aston Villa
03:00 WIB - Borussia Dortmund vs Lille - Vidio
03:00 WIB - PSV Eindhoven vs Arsenal - beIN Sports 3, Vidio
03:00 WIB - Real Madrid vs Atletico Madrid - MOJI, beIN Sports 1, Vidio

Kamis, 6 Maret 2025

00:45 WIB - Feyenoord vs Inter Milan - beIN Sports 1, Vidio
03:00 WIB - Bayern Munchen vs Bayer Leverkusen - beIN Sports 3, Vidio
03:00 WIB - Benfica vs Barcelona - MOJI, Vidio
03:00 WIB - PSG vs Liverpool - beIN Sports 1, Vidio