Marcelo Siap Berjibaku Dengan Manchester City

Marcelo Siap Berjibaku Dengan Manchester City
Marcelo siap siapapun lawan Madrid. (c) AFP
Bola.net - Marcelo menyebut bahwa ia dan timnya tidak ingin menghindari tim tertentu di babak 16 besar. Pernyataan bek asal Brasil itu cukup menarik, karena sebagai tim yang lolos sebagai juara grup, Real Madrid memiliki kemungkinan untuk bertemu dengan klub besar lain seperti Manchester City, yang finish di peringkat kedua.

"Saya sama sekali tidak memiliki keinginan atau favorit tertentu (terkait lawan yang akan dihadapi Madrid di babak berikutnya)," jelas sang pemain singkat kepada AS.

"Kami hanya harus terus berusaha untuk bermain sebaik-baiknya," tutup Marcelo.

Hal ini tentu bertolak belakang dengan Carlo Ancelotti. Entrenador Los Blancos itu di kesempatan sebelumnya sudah menyebut Manchester City sebagai salah satu tim yang ia waspadai. [initial]

 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.