Marcelo: Ancelotti Percaya Pada Kemampuan Madrid

Marcelo: Ancelotti Percaya Pada Kemampuan Madrid
Marcelo. (c) AFP
Bola.net - Marcelo mengungkap bahwa Carlo Ancelotti masih akan terus percaya pada kemampuan yang dimiliki oleh skuat Real Madrid, meski mereka baru saja gagal meraih kemenangan di leg pertama semifinal Liga Champions.

Tim juara Eropa tersebut harus menyerah 1-2 di tangan Juventus, dalam pertandingan yang dimainkan di Turin dini hari tadi. Mereka harus tertinggal dulu oleh gol Alvaro Morata dan menyamakan kedudukan via Cristiano Ronaldo, sebelum akhirnya Carlos Tevez membuyarkan impian Madrid keluar dari Italia tanpa kekalahan.

"Kami tahu bahwa bos sang percaya terhadap kemampuan kami, kami tahu apa yang bisa kami lakukan di setiap pertandingan, kami bukan merupakan tim terbaik sepanjang masa sebelum pertandingan ini dan kami juga bukan yang terburuk usai laga berakhir," jelas Marcelo pada reporter.

Madrid akan bersiap menghadapi Valencia di La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (rma/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.