
Bola.net - - Manchester United menelan kekalahan pahit saat melawat ke markas Valencia pada laga terakhir grup H Liga Champions 2018/19, Kamis (13/12) dini hari WIB. Memainkan banyak pemain lapis kedua, MU menyerah dengan skor 1-2.
MU tampil buruk nyaris sepanjang 80 menit pertandingan. Pasukan Jose Mourinho ini baru mulai aktif menyerang di 10 menit akhir pertandingan tetapi sudah terlambat bagi MU untuk sekadar mencari hasil imbang.
Sekiranya memenangkan pertandingan ini, MU seharusnya mampu merebut posisi puncak klasemen grup H, sebab di saat yang sama Juventus juga takluk mengejutkan dari Young Boys (1-2) di laga terakhir.
Advertisement
Pada akhirnya, hasil buruk ini tak mengubah apa pun di klasemen akhir. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini:
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Lambat Panas
MU lagi-lagi menampilkan permainan yang jadi ciri khas mereka musim ini: lambat panas. Sepanjang 80 menit pertandingan, skuat MU tampak tertidur dan lebih sering menunggu bola.
Barulah di 10 menit akhir pemain-pemain MU lebih aktif menyerang untuk mengincar gol. Terbukti, gol balasan MU baru datang di menit ke-87 dari aksi Marcus Rashford. Seharusnya MU bisa menang jika memulai pertandingan dengan pendekatan yang sama seperti 10 menit akhir.
Masalah ini memang sudah beberapa kali dikeluhkan sang pelatih, Jose Mourinho. Mourinho mengaku tak pernah meminta timnya tampil defensif dan pasif, dia selalu menginstruksikan skuatnya tampil agresif dan ofensif.
Modal Buruk
Kekalahan ini tak hanya membuat MU melewatkan posisi puncak klasemen akhir. Lebih dari itu, kekalahan ini akan menghadirkan suasana negatif dalam skuat MU jelang lawatan ke Anfield akhir pekan ini.
Bermain melawan Liverpool bukan tugas mudah, terlebih karena The Reds baru saja meraih kemenangan penting atas Napoli beberapa hari lalu. Liverpool sedang dalam kondisi yang bagus.
Meski demikian, MU dikenal sebagai tim yang penuh kejutan. Bukan tidak mungkin MU akan jadi tim pertama yang membuat Liverpool merasakan kekalahan di Premier League. Syaratnya, MU harus tampil agresif sejak awal laga.
Berita Video
Berita video statistik Real Madrid vs CSKA Moscow, Kamis (13/12/2018) di Santiago Bernabeu, Madrid.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 12 Desember 2018 23:21
Statistik Laga Barcelona vs Tottenham: Bukti Kontribusi Besar Harry Kane
-
Liga Champions 12 Desember 2018 23:00
Mauro Icardi: Inter Milan Lebih Layak Lolos Daripada Tottenham Hotspur
-
Liga Champions 12 Desember 2018 22:20
Jadi Pahlawan Liverpool, Alisson Becker Dipuji Rio Ferdinand
-
Liga Champions 12 Desember 2018 21:54
Gagal Jebol Gawang Liverpool, Milik Rasakan Penyesalan Mendalam
-
Liga Champions 12 Desember 2018 20:54
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...