Manchester City Lolos, Zabaleta Bahagia Tapi Sedih

Manchester City Lolos, Zabaleta Bahagia Tapi Sedih
Vincent Kompany (c) AFP
- Pemain Manchester City, Pablo Zabaleta mengungkapkan dirinya senang timnya mampu lolos ke perempat final Liga Champions, tapi juga sedih karena dua andalan di jantung pertahanan, Vincent Kompany dan Nicolas Otamendi cedera.


Dengan bermain imbang tanpa gol di leg kedua melawan Dinamo Kiev, The Citizens berhak lolos ke perempat final dengan agregat 3-1. Namun kesuksesan itu harus dibayar mahal dengan cedera Kompany dan Otamendi di babak pertama.


"Kami sangat senang karena kami lolos ke babak selanjutnya, tapi jelas kami tak terlalu bahagia saat rekan setim mengalami cedera, terutama Kompany yang untuk keempat kalinya mengalami cedera dengan masalah yang sama, begitu juga dengan Otamendi," ujarnya.


"Saat anda kehilangan dua pemain besar seperti ini, anda ingin merayakan kelolosan, tapi kadang-kadang anda berpikir tentang mereka dan anda berasa sedikit terpukul karena mereka adalah dua pemain penting bagi kami," tambahnya.


"Kami akan melihat bagaimana staf medis memeriksa mereka dan seberapa buruk cedera mereka. Semoga tak terlalu buruk dan mereka bisa secepatnya pulih," tandasnya.[initial]


 (gl/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.