
Bola.net - Marcelo Brozovic terpilih sebagai pemain terbaik versi UEFA dari laga matchday 3 fase grup Liga Champions yang mempertemukan Inter Milan versus Sheriff Tiraspol, Rabu (20/10/2021) dini hari WIB.
Inter sukses memenangi laga ini dengan skor 3-1. Tiga gol kemenangan Inter masing-masing diciptakan oleh Edin Dzeko, Arturo Vidal, dan Stefan de Vrij. Sementara itu, Sheriff sempat menyamakan skor berkat tendangan bebas Sebastien Thill.
Berkat hasil ini, Inter untuk sementara menduduki peringkat tiga klasemen Grup D dengan poin 4, sedangkan Sheriff masih memuncaki klasemen dengan poin 6.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Aksi Impresif Marcelo Brozovic
Brozovic tampil impresif di area tengah lapangan pada laga ini. Meski tak mencetak gol atau menyumbang assist, gelandang asal Kroasia itu sukses menjadi jenderal lini tengah Nerazzurri.
Brozovic tercatat melakukan 108 sentuhan atau 9,2 persen dari keseluruhan penguasaan bola Inter. Brozovic pun mencatatkan akurasi umpan mencapai 90 persen, dan melepas dua umpan kunci.
Selain itu, Brozovic juga tampil apik kala membantu Inter untuk menjadi filter serangan lawan dengan melepas tiga tekel.
Klasemen Liga Champions
Sumber: UEFA
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 19 Oktober 2021 23:56
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Porto vs AC Milan
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...