
Bola.net - Pertandingan sengit terjadi dalam matchday ke-5 Grup A Liga Champions. Dua klub besar Eropa, Atletico Madrid dan Bayern Munchen, saling dipertemukan di Wanda Metropolitano dan menghasilkan skor imbang 1-1.
Bertindak sebagai tuan rumah, Atletico Madrid sebenarnya sempat unggul lebih berkat aksi Joao Felix di menit ke-26. Pemain berdarah Portugal tersebut mencetak gol dengan memanfaatkan bantuan dari Marcos Llorente.
Empat menit jelang bubaran, Bayern Munchen mendapatkan hadiah penalti oleh wasit setelah Thomas Muller dijatuhkan di kotak terlarang. Ia sukses menaklukkan Jan Oblak serta membuat kedudukan jadi imbang 1-1.
Advertisement
Hasil ini memperkokoh posisi Bayern Munchen di puncak klasemen sementara Grup A dengan 13 poin. Sementara Atletico Madrid harus menunggu hingga pekan depan untuk memastikan satu tempat di babak 16 besar meski sedang berada di peringkat kedua.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Man of the Match
Kontribusi besar Joao Felix pada laga kali ini membuat dirinya dinobatkan sebagai man of the match oleh Whoscored. Pria berusia 21 tahun tersebut mendapatkan rating 7.8 karena mampu mencetak gol.
Secara keseluruhan, mantan pemain Benfica tersebut melepaskan tiga tembakan yang dua di antaranya berhasil menemui sasaran. Sementara satu lagi hanya membentur pemain lawan.
Felix juga menjadi poros utama serangan Atletico Madrid. Menurut catatan, ia melakukan sentuhan terhadap bola sebanyak 57 kali. Sang pemain juga melepaskan 37 operan dengan tingkat kesuksesan sebesar 78 persen.
Lebih lanjut, Joao Felix juga mencatatkan dua kali percobaan menggiring bola, Melakukan duel udara sebanyak enam kali, dan dua tackling sukses. Tidak heran kalau dirinya dinobatkan sebagai man of the match pada pertandingan kali ini.
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Bayern Munchen: Skor 1-1
- 5 Tim Liga Top Eropa yang Belum Terkalahkan di Pentas Domestik: Apakah Bisa Juara?
- 5 Alasan Bayern Munchen Bakal Permalukan Atletico Madrid Lagi
- Waduh, Luis Suarez Positif Covid-19 Lagi, tapi Mungkin Bisa Main Lawan Bayern Munchen
- Atletico Madrid vs Bayern Munchen: Pengalaman Simeone Segudang, Rekor Flick Istimewa
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 1 Desember 2020 23:59
-
Liga Champions 1 Desember 2020 23:50
Link Live Streaming Atletico Madrid vs Bayern Munchen di Vidio
-
Liga Champions 1 Desember 2020 23:40
Link Live Streaming Borussia Monchengladbach vs Inter Milan di Vidio
-
Liga Champions 1 Desember 2020 23:30
-
Liga Champions 1 Desember 2020 22:33
Link Live Streaming Shakhtar Donetsk vs Real Madrid di Vidio
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 18:01
-
Liga Inggris 25 Maret 2025 17:51
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 17:12
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 17:05
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 16:39
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 16:26
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...