Man City Menang Usai Kebobolan, Bernardo Silva Luar Biasa

Man City Menang Usai Kebobolan, Bernardo Silva Luar Biasa
Bernardo Silva dan Raheem Sterling merayakan gol ke gawang Everton di lanjutan Liga Inggris 2021-2022. (c) AP Photo

Bola.net - Bernardo Silva tampil luar biasa dalam duel Manchester City vs PSG. Dia dipilih sebagai pemain terbaik dalam pertandingan sengit di Etihad Stadium.

Kamis (25/11/2021), Man City menundukkan PSG dengan skor 2-1 dalam matchday 5 Grup A Liga Champions 2021/22. Tim tuan rumah kebobolan terlebih dahulu, lalu berbalik bangkit dan menang.

Silva berperan krusial dalam come back tersebut. Dia membuat assist untuk gol Jesus yang mengunci kemenangan Man City.

Tak hanya itu, permainan Silva secara keseluruhan patut diacungi jempol. Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Reaksi setelah kebobolan

Silva mengakui pertandingan kontra PSG tidak mudah. Bagaimanapun PSG memiliki salah satu komposisi tim terkuat di Eropa sekarang.

Menurut Silva, kunci kemenangan Man City ada pada reaksi tim setelah kebobolan. Mereka menyamakan kedudukan dengan cepat dan berbalik menang.

"Babak pertama membuat kami frustrasi, sebab kami merasa mengontrol pertandingan. Kami menerapkan tekanan tinggi, kami merebut bola di depan dan menguasai bola, tapi tidak bisa mencetak gol," ujar Bernardo Silva di UEFA.com.

"Setelah kebobolan, tim kami menunjukkan reaksi hebat. Anda tidak pernah benar-benar aman. Jika Anda memberi ruang untuk Messi, Neymar, atau Mbappe, mereka bisa menciptakan peluang."

2 dari 2 halaman

Terima kasih Bernardo!

Kontribusi Bernardo Silva dipuji langsung oleh Gabriel Jesus. Assist Silva begitu memanjakan bagi Jesus untuk menjebol gawang lawan.

"Terima kasih pada Bernardo. Saya tahu betul kualitas dia," kata Jesus.

"Saya berkontribusi untuk tim, itulah yang ingin saya lakukan di setiap pertandingan - bermain dan membantu tim."

"Bernardo memberikan bola yang sangat bagus, jadi saya harus mencetak gol," tandasnya.

Sumber: UEFA