Main di Old Trafford Adalah Mimpi Dybala Sejak Kecil

Main di Old Trafford Adalah Mimpi Dybala Sejak Kecil
Paulo Dybala mencetak hattrick ke gawang Young Boys. (c) AP Photo

Bola.net - - Bisa tampil dan mencetak gol di Old Trafford merupakan hal yang menyenangkan bagi bintang Juventus, Paulo Dybala. Ia mengaku bahwa hal tersebut merupakan sebuah impian dirinya sejak kecil.

Dybala menjadi penentu kemenangan Juventus atas Manchester United dalam laga lanjutan Grup H Liga Champions, Rabu (24/10) kemarin. Walau hanya menang 1-0, namun Bianconeri tampil trengginas dengan menguasai jalannya pertandingan.

Hasil itu sendiri membuat Bianconeri kini semakin kokoh di puncak klasemen grup dengan koleksi sembilan poin. Satu kemenangan lagi akan membuat skuat asuhan Massimiliano Allegri itu bisa melenggang ke babak selanjutnya.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Cita-cita Dybala

Paulo Dybala menjadi pemain yang merasakan perasaan senang ekstra atas kemenangan tersebut. Apalagi karena dirinya bisa mencetak gol di Old Trafford, sebuah mimpi yang telah menjadi nyata.

"Itu adalah malam yang fantastis dan saya sangatlah senang," ujar pemain asal Argentina itu dikutip dari Daily Mail.

"Bermain di stadion seperti ini dan Wembley, di mana saya mencetak gol tahun lalu, adalah hal yang anda impikan sejak masih kecil," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Penampilan Juventus Gemilang

Pada babak kedua, Juventus sedikit mengendorkan serangan dan membiarkan Manchester United mengambil alih permainan. Tetapi, lini pertahanan yang dikawal duo Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci membuat penyerang The Red Devils frustrasi.

"Kami bermain dengan brilian di babak pertama, sebagian di antaranya karena United memberikan kami ruang," tambah Dybala.

"Mereka berbenah pada babak kedua, seperti yang kami duga dari mereka, tetapi kami bermain dengan baik saat bertahan," tandasnya.

Setelah ini, Bianconeri akan menjalani laga lanjutan Serie A melawan Empoli pada akhir pekan mendatang. Pertemuan kedua melawan The Red Devils sendiri digelar pada awal bulan November mendatang.

3 dari 3 halaman

Saksikan Juga Video Ini

Bermain di hadapan pendukung setianya, Mancherster United malah tumbang atas Juventus dalam laga Liga Champions hari Rabu (24/10). Simak informasi selengkapnya melalui tautan video yang tersedia di bawah ini.