Maier: Cuma Orang Buta yang Tak Pilih Neuer di Ballon d'Or

Maier: Cuma Orang Buta yang Tak Pilih Neuer di Ballon d'Or
Manuel Neuer. (c) AFP
Bola.net - Kiper legendaris Jerman, Sepp Maier, percaya bahwa penjaga gawang Bayern Munich, Manuel Neuer, pantas untuk memenangkan trofi Ballon d'Or, lebih dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Ronaldo dan Messi sudah menjadi pemenang di enam edisi penghargaan sebelum ini, dan sang pemain Argentina sudah meraih tak kurang dari empat trofi.

"Orang buta yang menentukan siapa yang memenangkan Ballon d'Or, jika Neuer tidak mendapatkan penghargaan itu tahun ini. Ia sudah menjadi juar dunia dan menjadi kiper terbaik di dunia. Anda harus menjadi bagian dari tim yang hebat untuk ini. Itulah yang dimiliki oleh Neuer," tutur Maier pada AZ.

"Tentu, Messi dan Ronaldo sudah tampil apik selama beberapa tahun terakhir. Namun Philipp Lahm dan Arjen Robben juga menjalani Piala Dunia yang hebat. Namun demikian, mengapa Neuer tidak memenangkan penghargaan ini? Tidak ada yang bisa dikritik dari penampilannya," pungkasnya. [initial]

 (az/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.