Madrid Mau Rooney Dengan Harga Murah

Madrid Mau Rooney Dengan Harga Murah
Rooney menuju Madrid? (c) AFP
Bola.net - The Sun kembali mengeluarkan berita menghebohkan. Kali ini tabloid Inggris itu 'mengungkapkan' rencana Real Madrid untuk membeli Wayne Rooney dari Manchester United dengan harga murah.

Latar belakang cerita ini cukup bisa diduga. Kontrak Rooney bersama United bakal berakhir pada Juni 2015 mendatang. Sejauh ini United belum berhasil merayu Rooney untuk menandatangani kontrak baru.

Di sinilah Madrid masuk. Jika United masih juga belum bisa memperpanjang kontrak sang penyerang hingga musim ini berakhir, Madrid akan melayangkan tawaran yang murah, hanya 20 juta pound saja.

Tak main-main, The Sun mengklaim bahwa keinginan mendatangkan Madrid ini datang langsung dari sang Presiden; Florentino Perez. Madrid merasa yakin bisa mendapatkan Rooney dengan harga murah mengingat kontrak Rooney yang semakin menipis.

Rooney merupakan target utama Chelsea pada musim panas lalu. Namun United berhasil mempertahankan sang bintang meski belum bisa memperpanjang kontraknya. (sun/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.